Roy Wirapati
Pengajar Muda IMemiliki nama kecil Roy, kelahiran Jakarta ini meraih gelar Sarjana Ekonomi dari Universitas Indonesia Fakultas Ekonomi jurusan Ilmu Ekonomi. Prestasi yang ia raih diantaranya menjadi Top 20 Authors dari 2000 peserta dan 150 negara dalam World Bank’s Essay Competition mengenai “Tackling Youth Unemployment”. Yang paling membuat ia bangga adalah bahwa idenya mengenai “Koperasi Pemuda” diakui World Bank sebagai salah satu ide terbaik.
Organisasi yang ia geluti antara lain KANOPI FEUI sebagai Sekretaris Umum dan Economix sebagai Presiden yang bertugas mengkoordinir keseluruhan organisasi dalam menjalankan kegiatan konperensi bagi mahasiswa Ilmu Ekonomi se-Asia. Karirnya setelah lulus di awali sebagai Asisten Peneliti Bank Indonesia mulai April 2010. Baginya berani mengemukakan ide kita tanpa harus takut dan khawatir menghadapi orang lain yang mungkin lebih hebat dan lebih berpengalaman adalah hal terpenting. Ia berharap keberhasilannya ini bisa menjadi inspirasi bahwa tidak peduli siapa kita, kita tetap bisa mengemukakan pendapat kita, sepanjang kita berani menyampaikannya.
Cerita dari Roy Wirapati
Ikut Terlibat
Ikut Iuran Publik
Bermitra dengan Kami
Jadi Pengajar Muda
Pintasan
Korps Pengajar Muda
Cerita Pengajar Muda