Adhi Rachman Prana
Pengajar Muda IVAdhi, lulusan jurusan Ilmu Ekonomi yang memiliki hobi travelling dan fotografi ini, aktif di organisasi seperti BEM UI, Social Community FE UI, dan Sampoerna Foundation Scholars Club (SFSC) Jakarta. Semasa kuliah, ia pernah mengikuti Program Kuliah Kerja Nyata di Pulau Miangas (2009) dan Pulau Rote (2010). Bersama rekan-rekan sesama penerima beasiswa Putera Sampoerna Foundation, ia pernah melakukan program Community Development di Muara Kapuk tahun 2008.
Kecintaan Adhi terhadap seni dan kebudayaan Sunda, pernah mengantarkannya menjadi Duta Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Kuningan 2011. Bakat dan minat seni ini telah ia tunjukkan semenjak kuliah dengan bergabung dalam klub Teater FE UI, dan berprestasi dengan rekannya memenangkan medali emas Kompetisi Teater pada ajang Art and Sport Olymphiad UI (2009) bersama teman-temannya.
Finalis Duta Koperasi dan UKM RI tahun 2010 ini memiliki ketertarikan terhadap bidang microfinance, yang membawanya bekerja sebagai asisten dosen di FE UI dan asisten peneliti di Kementerian Perindustrian dan Kementrian Keuangan.
Cerita dari Adhi Rachman Prana
Ikut Terlibat
Ikut Iuran Publik
Bermitra dengan Kami
Jadi Pengajar Muda
Pintasan
Korps Pengajar Muda
Cerita Pengajar Muda