Siti Nurul Adhimiyati
Pengajar Muda VISiti Nurul Adhimiyati, gadis berdarah Jawa yang akrab disapa Adhim ini dilahirkan di Blora, 04 Februari 1989. Adhim adalah putri pertama dari sebuah keluarga yang sederhana yang sejak lulus sekolah dasar sudah terbiasa hidup mandiri dan terpisah dari kedua orang tuanya untuk menempa ilmu di Kota Semarang.
Adhim adalah alumnus jurusan Fisika Universitas Negeri Semarang (Unnes) angkatan 2006. Semasa kuliahnya, Adhim aktif di organisasi kampus seperti Guslat MIPA Racana Wijaya Unnes dan HMJ Fisika. Lewat beberapa karya PKM dan PMW dari Dikti yang diketuainya, dia mencoba memberikan manfaat sebanyak mungkin bagi orang-orang di sekitarnya.
Adhim juga pernah aktif menjadi relawan tuna netra di Komunitas Sahabat Mata. Passion-nya pada dunia psikologi pendidikan membawa Adhim merintis kareinya sebagai staf Bimbingan Konseling di bawah bimbingan seorang Psikolog di awal tahun 2012. Ketertarikan Adhim kepada Indonesia Mengajar berawal pada saat dia bergabung sebagai relawan Indonesia Menyala (gerakan perpustakaan yang diinisiasi oleh Indonesia Mengajar) sehingga membuat gadis ini termotivasi untuk mendaftarkan diri sebagai Pengajar Muda.
Adhim mendapatkan kehormatan untuk menjadi Pengajar Muda di SDN 10 Rambang, Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan. Di daerah penempatannya, Adhim membawa harapan terbesarnya yakni untuk dapat menginspirasi dan memotivasi anak-anak didiknya agar mereka selalu optimis dalam menggapai mimpi dan cita-cita.
Cerita dari Siti Nurul Adhimiyati
Ikut Terlibat
Ikut Iuran Publik
Bermitra dengan Kami
Jadi Pengajar Muda
Pintasan
Korps Pengajar Muda
Cerita Pengajar Muda