Tri Susanto

Pengajar Muda VIII

Pria yang akrab disapa Tris ini merupakan lulusan Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial Humaniora, Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta dengan masa studi 3 tahun 2 bulan.

Skripsi yang dibuatnya berhasil menjadi juara ke-2 dalam kompetisi Cyber Skripsi bidang Komunikasi. Semasa kuliah, Tris sangat aktif dalam organisasi dan menjabat beberapa posisi seperti Pengawas Keuangan Dana DPP Fakultas (2008), BEM Fakultas (2010), Sekretaris Public Relations Oriented (PRO) (2010), dan Ketua IKOM Radio (2010).Tris juga pernah menjadi Relawan Tanggap Bencana Merapi dan Relawan Healing Theraphy untuk anak-anak korban bencana Merapi.

Mantan Penyiar Radio di 90.7 UTYfm Yogyakarta ini sedang melanjutkan studi di Pasca Sarjana Ilmu Komunikasi Universitas Negeri Sebelasmaret (UNS) Surakarta. Tris juga tergabung dalam Team Penyusunan Borang dan Persiapan Re-Akreditasi Prodi S2 Ilmu Komunikasi UNS. Selain disibukan dengan tesis, Tris pernah bekerja di SBRI (Sekolah Bisnis Retail Indonesia) sebagai Trainer rekrutmen Karyawan di SMK Se-Eks Karesidenan Surakarta. Ia juga pernah menjadi dosen pengganti di Prodi Ilmu Komunikasi UIN, serta bergabung dalam gerakan Solo Mengajar. Tris juga menjadi pencetus gerakan berbagi info lowongan dosen di media sosial Twitter.

Prinsip hidup “kesuksesan merupakan keharusan, bermanfaat adalah kewajiban” ini membuat Tris bergabung dengan Indonesia Mengajar. Karena baginya, menjadi tidak bermanfaat merupakan kegagalan dalam sebuah kehidupan dan mengajar merupakan cara terbaik dalam menjadi orang bermanfaat. Kini Tris ditempatkan sebagai Pengajar Muda di SDN 1 Mekarwangi, Kabupaten Lebak, Banten 

 
Cerita dari Tri Susanto

Lihat Cerita PM Lainnya