Erwin Irjayanti

Pengajar Muda I

Lajang kelahiran Klaten ini biasa dipanggil Wiwin. Ia menyelesaikan pendidikan S1-nya di Institut Pertanian Bogor fakultas Kehutanan jurusan Teknologi Hasil Hutan tahun 2009. Ia adalah penulis produktif hasil karyanya antara lain teenlit Islami “Hot Chocolate Love” tahun 2006 yang diterbitkan Puspa Swara dengan menggunakan nama pena Anisa Salsabila, dan per Juli 2010, salah satu penerbit Malaysia membeli lisensi novel ini untuk diterbitkan di negaranya.

Wiwin juga menulis novel “The Sacred Romance of King Sulaiman & Queen Sheba” tahun 2008 yang diterbitkan PT. Mizan Pustaka dengan menggunakan nama pena Waheeda El Humayra. Menulis novel best seller “Sebuah Penantian” dan “Hati Yang Terluka” tahun 2008 dengan menggunakan nama Erwin P. Irjayanti dan menjadi proyek pemerintah untuk pengadaan buku bagi anak-anak SD, Juara II dalam “Pujangga Writing Contest” tahun 2006 dan “Live Reporter & Presenter—SCTV” tahun 2008, Juara I dalam “Menulis Cerpen Peringatan Hari Kartini” tahun 2005 dan “Presenter Entertainment” tahun 2005.

Selain itu, ia juga aktif diberbagai organisasi diantaranya Korp Suka Rela Palang Merah Indonesia sebagai relawan tahun 2005-2008, Badan Eksekutif Mahasiswa, Fakultas Kehutanan IPB sebagai Kepala Divisi Informasi dan Komunikasi periode 2006-2007, International Forestry Student Association sebagai Humas tahun 2004-2005, Klub Sastra sebagai Pemimpin Umum 2002-2003 menerbitkan majalah sekolah pertama di Mataram-NTB, selanjutnya menjadi trendsetter di sekolah-sekolah lain. Erwin juga memiliki pengalaman profesional bekerja di Bank Mandiri.

Cerita dari Erwin Irjayanti

Lihat Cerita PM Lainnya