DoriGusman

Pengajar Muda X

Dori Gusman

 

Adalah Dori Gusman, pemuda berdarah Aceh-Jawa lahir di Medan 24 Agustus 23 tahun silam. Menyelesaikan pendidikan Strata-1 jurusan Ilmu Hubungan Internasional Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Riau pada tahun 2014 dan pernah menjabat Ketua Divisi Litbang BEM FISIP.

Lelaki berwajah oriental yang gemar menulis sejak duduk di bangku Sekolah Dasar ini, menerbitkan antologi pertamanya yang berjudul “Hujan Kata di Negeri Puisi” pada tahun 2011 bersama komunitas penulis dari berbagai penjuru tanah air. Penggemar Doraemon ini, juga memprakarsai sebuah komunitas pecinta puisi “Malam Puisi Pekanbaru”. Prestasi dibidang kepramukaan dibuktikan dengan  mewakili Provinsi Kepulauan Riau pada kegiatan Jambore Nasional Tahun 2006 dan Lomba Tingkat Nasional pada tahun berikutnya.

Kecintaan terhadap dunia pendidikan  dimulai ketika ia bergabung dalam komunitas Riau Mengajar di kampusnya. Dari sana ia menyadari bahwa pendidikan merupakan hal yang tidak dapat dipisahkan dalam proses kemajuan suatu bangsa. Oleh karenanya kesempatan untuk bergabung menjadi Pengajar Muda merupakan mimpi indah yang menjadi kenyataan. Setahun kedepan ia akan mengabdi di SDN 01 Sangiang Jaya, Kabupaten Lebak, Banten.

 
Cerita dari DoriGusman

Lihat Cerita PM Lainnya