info@indonesiamengajar.org (021) 7221570

Akan selalu ada lilin yang menyala(kan)

MuhammadTaisar 23 Juni 2015

Perubahan perilaku positif, suatu kalimat yang mudah untuk diingat tetapi memerlukan waktu yang cukup lama bagi saya untuk memaknainya dengan sempurna. “Pengalaman sebelum menamai/menjelaskan” sebuah mantra yang menjadi senjata utama bagi Pengajar Muda dalam merencanakan pembelajaran seperti yang disampaikan pada materi Brain Based Teaching saat pelatihan, terbukti sangat ampuh bagi saya dalam memahami kalimat pembuka tulisan saya ini. Seminggu lebih masa transisi yang saya jalani di 6 kecamatan penempatan Pengajar Muda Kabupaten Lebak telah dengan jelas membuat saya paham akan tanggung jawab besar yang harus saya jalankan selama setahun ke depan. Sebagai Pengajar Muda Terakhir yang bertugas di Kabupaten Lebak, tantangan terbesar adalah mempersiapkan keberlanjutan dan kemandirian Kabupaten Lebak setelah Pengajar Muda selesai bertugas.

Meminjam perkataan Roman Pearce di film Fast Furious 7 “a leader delegates”, setahun ke depan sebagian besar tugas PM Kabupaten Lebak adalah mencari jawara-jawara lokal yang siap untuk menjadi delegasi Pengajar Muda dalam melanjutkan gerakan positif di bidang pendidikan yang perjalanan awalnya dimulai sejak tahun 2011.

Pertanyaannya sekarang, apakah delegasi-delegasi tersebut bisa terus bekerja setelah PM tidak bertugas lagi? Jawabannya akan kita dapatkan bersama-sama dalam beberapa tahun yang akan datang. Saat ini yang terpenting adalah terus bekerja dan mengeluarkan kemampuan terbaik yang dipunyai untuk membangun pondasi kemandirian pendidikan di Kabupaten Lebak oleh 6 orang Pengajar Muda angkatan 10.

Satu hal yang pasti dan saya yakini, lilin-lilin yang Pengajar Muda telah nyalakan akan terus terjaga cahayanya dan meninggalkan bekas yang akan tetap tinggal dan diingat oleh masyarakat di penempatan. Ketika cahaya lilin yang kita nyalakan tersebut telah padam, yakinlah bahwa kegelapan pada akhirnya akan mengingatkan kembali bahwa pernah ada cahaya lilin yang menerangi mereka yang dengan sendirinya menimbulkan refleks untuk menyalakan lilin kembali. Perubahan adalah sebuah proses yang reaksinya tidak harus terwujud saat aksi dilakukan tetapi mungkin saja reaksi positif atas aksi positif yang dilakukan oleh Pengajar Muda akan terjadi beberapa saat setelah Pengajar Muda meninggalkan daerah penempatan.

Sebagai penutup, kepada semua Pengajar Muda yang sedang dan telah selesai bertugas dimanapun berada untuk selalu optimis dan tidak berkecil hati saat apa yang kita pernah lakukan untuk membuat perubahan perilaku mendapat tantangan yang besar karena yakinlah jika niat kita baik, Tuhan akan selalu bersama kita dan apa lagi yang kita takutkan jika Tuhan bersama kita?

Perjalanan ini masih masih panjang kawan, nikmatilah semua proses yang ada!!!


Cerita Lainnya

Lihat Semua