Pertandingan Menyambut Paskah

ArvidaRizzqie Hanita 13 Maret 2016

Minggu, 13 Maret 2016.

Sudah masuk di minggu ke 3 pertandingan olahraga yang diadakan oleh OMK di Dusun Berjoko, Sei Limau. OMK adalah salah satu organisasi karang taruna di kampung Lourdes ini yang memiliki singkatan Orang Muda Katholik.

Untuk menyambut datangnya paskah pada tanggal 27 Maret mendatang, OMK sering kali mengadakan beberapa kegiatan, terutama di bidang keolahragaan dan kerohanian. Maklum saja, warga di sini sangatlah cukup keren untuk masalah di bidang olahraga. Dengan didampingi kondisi wilayah yang berbukit-bukit, tak jaranglah mereka selalu melakukan binsik (bina fisik) setiap hari :D

Nah, hari ini adalah pertandingan sepak bola untuk perempuan. Heboh dan jika dilihat sangat seru. Iya, meskipun mamak-mamak, tapi jangan salah persepsi. Mereka adalah mamak-mamak kece yang jago berolahraga. Tak hanya jago untuk mengangkat cucian yang segunung, yang diangkatnya di atas kepala, mereka pun jago bermain voli dan sepak bola.

Pertandingan yang diadakan tidak hanya sepak bola dan voli saja. Minggu depan akan diadakan lomba tarik tambang dan memasukkan paku ke dalam botol.

"Ibu, ikut main ya Bu?" Tanya torang. "Waaahh.. bisa-bisa. Pasti seru kalau saya ikut main". Jawab saya.

Salam dari Kampung Lourdes, Desa Sei Limau.


Cerita Lainnya

Lihat Semua