Muhammad Hayatuddin
Pengajar Muda VIPria yang akrab disapa Hayat ini lahir di Medan dan dibesarkan di ranah minang tepatnya di Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat. Alumnus Universitas Andalas Padang Fakultas Peternakan ini sangat aktif di berbagai organisasi. Hayat pernah menjabat sebagai Ketua Dewan Legislatif Mahasiswa dan Gubernur dan Wakil Presiden Mahasiswa Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Andalas. Ia juga beberapa kali menjadi ketua panitia kegiatan kampus, salah satunya kegiatan Musyawarah Nasional Ikatan Senat Mahasiswa Peternakan Indonesia (Munas ISMAPETI). Pada saat terjadi gempa di Padang tahun 2009 lalu, Hayat juga berkesempatan bergabung dengan tim untuk menjadi relawan trauma healling pada anak–anak.
Menjadi Pengajar Muda merupakan kesempatan untuk menjadi pengajar dan sekaligus menjadi pembelajar bagi Hayat. Ia berharap bisa menjadi salah satu pemuda yang terlibat dalam menyongsong masa depan Indonesia dan mampu berbagi di luasnya Negeri Indonesia.
Menurutnya pencapaian terindah dalam setiap tindakan itu adalah keberkahan dan menjalani tugas dengan rasa senang sehingga dapat meningkatkan nilai kebermanfaatan. Hayat yang bercita-cita menjadi pakar ekonomi syariah ini memantapkan pilihannya untuk menjadi Pengajar Muda dan siap menyemai cinta di SD Negeri 01 Margaluyu, Kabupaten Lebak, Banten periode 2013–2014.
Cerita dari Muhammad Hayatuddin
Ikut Terlibat
Ikut Iuran Publik
Bermitra dengan Kami
Jadi Pengajar Muda
Pintasan
Korps Pengajar Muda
Cerita Pengajar Muda