info@indonesiamengajar.org (021) 7221570 ID | EN

Bank Permata Turut Dukung Indonesia Mengajar

26 Juni 2012

(Jakarta, 19/06) – Dukungan terhadap pendidikan di berbagai pelosok Indonesia semakin banyak hadir, terutama dari sektor swasta. Salah satunya adalah Bank Permata yang turut mendukung para siswa di lima sekolah dasar di Kabupaten Majene, Sulawesi Barat untuk mendapatkan pendampingan dari para Pengajar Muda Indonesia Mengajar.

Leila Djafaar, EVP Head Corporate Affairs Bank Permata mengatakan, pendidikan sebagai tema Corporate Social Responsibility (CSR) Permata Bank telah berlangsung sejak dua tahun lalu. Permata Bank ingin membuat suatu perubahan yang sifatnya strategis melalui program yang dikenal dengan PermataHati. Prinsip dari program PermataHati ini adalah pembangunan manusia, fasilitas, serta pendidikan dengan memotivasi masyarakat setempat melalui community empowerment. Dalam merealisasikan ini, setiap karyawan Permata Bank di dalam KPI masing-masing diwajibkan untuk melakukan CSR yang dinilai setiap semester atau setahun. Sebagian besar CSR yang dilakukan karyawan adalah mengajar.

Oleh karenanya, melalui PermataHati yang merupakan program CSR Bank Permata, "Unite dor Education" diselenggarakan secara berkelanjutan sebagai wujud nyata dan bentuk komitmen Bank Permata  dalam upaya peningkatan kualitas pendidikan di Indonesia. Dalam acara ini, Bank Permata menggelar aksi Fun Walk & Fun Run yang diikuti sekitar 3.500 masyarakat yang peduli pendidikan.

David Fletcher, Presiden Direktur Bank Permata, mengatakan ini merupakan kali kedua Bank Permata menggelar Unite for Education, yang merupakan perhelatan untuk mendukung perkembangan dunia pendidikan. Pendidikan sebagai pilar utama pembangunan masyarakat Indonesia sudah seharusnya menjadi perhatian bersama.

Dalam acara penandatanganan MoU kerjasama antara Bank Permata dengan Indonesia Mengajar, Anies Baswedan selaku Ketua Indonesia Mengajar, menyampaikan bahwa mencerdaskan kehidupan bangsa bukanlah cita-cita, melainkan janji yang harus dilunasi oleh semua pihak; tidak hanya pemerintah, tetapi juga swasta dan masyarakat secara keseluruhan.


Kabar Lainnya

Lihat Semua