Salam pembuka... ^^
Nanda Yunika 10 Desember 2010
Semangat pagi!
Senang rasanya masih dapat menemui yang namanya warnet di sini.
Akhirnya berhasil nongol setelah 1 bulan hengkang dari dunia maya ^^
Bantan Tengah adalah tempat tinggal ku saat ini.
Di sini aku tinggal bersama keluarga yang sangat baik. Di tempat tinggal baruku ini aku memiliki seorang ayah yang walau terlihat pendiam namun tampak antusias ketika di tanya mengenai pengalaman hidupnya. Ibu yang pada awalnya juga tampak pendiam namun ketika bercakap-cakap dengannya aku seperti bercakap dengan mama yang ada di Jogja, seru dan tak bisa berhenti ketika membahas mengenai topik-topik lucu. Di sini aku juga memiliki 1 kakak laki-laki yang sekarang tinggal tepat di samping rumah bersama isterinya. Juga 1 adik laki-laki yang usianya tepat satu tahun di atas adik laki-lakiku. Hore aku jadi anak tengah. Hehe...
Bantan Tengah adalah sebuah desa yang terletak di sebelah Barat pulau bengkalis. Pulau Bengkalis merupakan salah satu diantara ribuan pulau ‘terdepan’ milik Indonesia yang berbatasan langsung dengan negara tetangga yaitu Malaysia. Kata warga setempat, kita hanya perlu berlayar selama 2 jam untuk tiba ke negeri Jiran tersebut. Wow...
Mungkin teman-teman mengira orang-orang yang ada di sini di dominasi oleh etnis Melayu dan menggunakan bahasa Melayu total dalam kesehariannya. Aku pun pada awalnya berpikir demikian bahkan berusaha mencari-cari kamus bahasa Melayu di toko buku pada saat aku masih mengikuti pelatihan di Bogor (namun hasil pencaharian itu nihil karena ditoko buku manapun tak ku temui kamus bahasa Melayu!). Tapi tidak apa-apa. Di Bengkalis-walau terletak di pulau Sumatera dan daerah yang memiliki kebudayaan Melayu yang kental-sebagian besar penduduknya adalah orang Jawa. Apalagi aderah Bantan Tengah tempat tinggalku saat ini. Hampir 90% penduduknya merupakan suku Jawa dengan bahasa sehari-hari bahasa Jawa (ngoko). Sebagian besar warga di sini merupakan keturunan ketiga dari pelaut-pelaut asal Jawa Timur (Ponorogo) yang dengan gagah berani merantau hingga pulau ini (jika mendapat kesempatan bertemu sesepuh atau orang yang tahu mengenai sejarah Bengkalis InsyaAllah akan ku kabarkan pada teman-teman sekalian ^^).
Sekian cuap-cuap kita. Berikut ini adalah kumpulan catatan harian yang mungkin untuk sementara ku up load secara acak. Sangat berharap teman-teman mau memberikan komentar baik berupa masukan, usul, ide atau apapun yang membangun dalam kumpulan jurnal ini.
Terimakasih, ^^
Salam Hangat,
Nanda Yunika Wulandari
Cerita Lainnya
Ikut Terlibat
Ikut Iuran Publik
Bermitra dengan Kami
Jadi Pengajar Muda
Pintasan
Korps Pengajar Muda
Cerita Pengajar Muda