Sekotak Nasi Goreng Penuh Cinta :)
Medha Ardiana Gustantinar 29 Februari 2012Beberapa hari ini aku membawa kotak makanan yang berisi nasi goreng ke sekolah. Kotak nasi berwarna biru bergambar tokoh kartun khas punya anak-anak. Isinya nasi goreng spesial penuh cinta. Nasi goreng spesial buatan ibu hostfam yang merawatku dengan sangat baik. Nasi goreng spesial pakai kecap, ekstra bawang, pakai cabai yang banyak, pakai petai untuk Ibu dan Bapak, tapi khusus untukku, tanpa petai :).
Awalnya aku selalu sarapan di rumah. Namun beberapa hari ini nampaknya tidak sempat. Solusinya kubungkus saja nasi goreng itu. Nasi goreng itu kumakan saat istirahat bersama anak-anak atau sendirian di ruang guru. Dengan membawa makanan dari rumah, aku bisa mengajak anak-anak untuk belajar membawa makanan dari rumah juga. Lebih hemat kan, tidak perlu jajan. Juga lebih sehat, InsyaAllah dan lebih kenyang :D.
Terimakasih Ibu hostfam, yang sudah memperlakukanku dengan baik seperti anak sendiri. yang selalu memastikan aku nyaman dan senang. Yang suka membuatkan kue macam-macam, memasak jamur goreng kesukaanku, mengangkatkan jemuranku ketika hujan. Aku ingat, di awal penempatan, Ibu selalu bilang, “Ibu tidak butuh apa-apa, cukup teteh sayang sama Ibu”. Iya Ibu, aku sayang Ibu, hanya sedikit di bawah rasa sayangku pada Ibu di rumah. Selalu sehat Ibu-ibuku semuanya :)
Cerita Lainnya
Ikut Terlibat
Ikut Iuran Publik
Bermitra dengan Kami
Jadi Pengajar Muda
Pintasan
Korps Pengajar Muda
Cerita Pengajar Muda