Sandy Pandawa
Pengajar Muda XIISandy Pandawa atau yang kerap disapa Sandy lahir pada 9 Agustus 1992 di Sukoharjo, Jawa Tengah. Anak pertama dari tiga bersaudara ini lahir di lingkungan keluarga yang hangat nan sederhana. Sandy mendapat gelar Sarjana Pertanian dari Universitas Gadjah Mada pada tahun 2015. Semasa kuliah ia mendalami penyuluhan dan komunikasi pertanian. Selain aktivitas kuliah, ia juga melakukan aktivitas seperti berorganisasi, membaca, traveling, dan fotografi.
Selama kuliah di UGM Sandy aktif di Badan Penerbit Pers Mahasiswa Primordia Fakultas Pertanian dan Keluarga Mahasiswa Sosial Ekonomi Pertanian. Pada Tahun 2013 ia dipercaya menjadi Pemimin Umum di BPPM Primordia selama satu periode. Selain itu, kepedulian dengan pendidikan anak-anak menjadikan ia melibatkan diri di kegiatan volunteer Solo Mengajar serta Kelas Inspirasi Yogyakarta.
Alasan menjadi Pengajar Muda bagi Sandy adalah sebuah pembelajaran mengenai realitas sosial serta panggilan hati sebagai salah satu anak bangsa yang pernah mereguk nikmatnya pendidikan untuk bisa berbagi kepada anak-anak Indonesia di penjuru negeri. Selama satu tahun ke depan Sandy memiliki antusias serta harapan yang tinggi karena akan mengajar di SD Latoma Utama, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara.
Ikut Terlibat
Ikut Iuran Publik
Bermitra dengan Kami
Jadi Pengajar Muda
Pintasan
Korps Pengajar Muda
Cerita Pengajar Muda