IdaAyu Kadek Trisnanty

Pengajar Muda IX

Perempuan yang biasa dipanggil Kadek ini adalah keturunan Bali yang lahir dan dibesarkan di Cirebon. Anak kedua dari tiga bersaudara ini menyelesaikan studinya di Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia (Fasilkom UI) dengan program studi Sistem Informasi pada tahun 2013.


 


Kehidupan kampusnya, selain disibukkan dengan perkuliahan, juga diwarnai oleh aktivitas organisasi. Kadek aktif di Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fasilkom UI tahun 2011 sebagai Kepala Departemen Olahraga, aktif di Unit Kegiatan Olahraga (UKOR) Fasilkom, ikut mendirikan teater fakultas (Teater Biru Merah - TBM) tahun 2009, dan menjadi Co-producer TBM tahun 2011. Bukan hanya aktif di organisasi, perempuan yang satu ini juga aktif di lapangan. Kadek sangat menyukai olahraga, khususnya futsal dan bulutangkis. Selain itu, Kadek juga pernah mengikuti seminar IT internasional, ICACSIS 2013 di Bali dan berhasil menjadi best presenter. Sebelum mendaftar menjadi pengajar muda, Kadek pernah bekerja di PT Nutrifood Indonesia tahun 2013 sebagai business analyst di divisi IT.


 


Moving forward no retreat, maju terus pantang mundur adalah motto hidup yang selalu dipegangnya. Selalu semangat dan yakin bahwa ketika melakukan apapun dengan sepenuh hati maka jalan akan dibukakan. Kini, Kadek bergabung menjadi pengajar muda dan mendapat amanah untuk mengajar di SD Inpres 22 Desa Rura, Kabupaten Majene, Sulawesi Barat.
Cerita dari IdaAyu Kadek Trisnanty

Lihat Cerita PM Lainnya