Dukungan PT SMI Bagi "Pembangunan" Pendidikan
14 Juli 2015Kepedulian PT Sarana Multi Infrastruktur (PT SMI) terhadap pembangunan infrastruktur serta manusia di Indonesia, telah mendorong perusahaan tersebut untuk turut terlibat mengupayakan pendidikan terbaik bagi daerah pelosok Indonesia melalui pengiriman Pengajar Muda Indonesia Mengajar.
Dengan visi PT SMI sebagai katalis dalam percepatan pembangunan, PT SMI percaya bahwa pembangunan Indonesia dapat dicapai dengan pembangunan sumber daya manusianya, hal ini senada dengan Indonesia Mengajar yang mempercayai bahwa kehadiran Pengajar Muda di daerah penempatan adalah sebagai katalis dalam komunitas masyarakat yang mempengaruhi entitas perilaku di sekitarnya.
PT SMI mendukung Indonesia Mengajar dengan menjadi Mitra Pendampingan di salah satu SD di Kabupaten Fakfak, Papua Barat. Bentuk komitmen PT SMI ditunjukkan dengan pengesahan perjanjian kerja sama yang dilaksanakan pada tanggal 15 Juni 2015 di Jakarta oleh Emma Sri Martini selaku Direktur Utama PT SMI dan Hikmat Hardono selaku Direktur Eksekutif Gerakan Indonesia Mengajar.
Partisipasi PT SMI terhadap dunia pendidikan melalui Indonesia Mengajar adalah sebagai salah satu bentuk tanggung jawab perusahaan kepada masyarakat secara luas yang diharapkan memiliki dampak langsung pada peningkatan kehidupan masyarakat.
Di dalam buku yang merangkai perjalanan kegiatan CSR PT SMI "Cinta Tanpa Henti Untuk Negeri", Emma Sri Martini selaku Direktur Utama PT SMI menutup sambutannya dengan harapan dan nyala semangat untuk terus membangun Indonesia secara berkelanjutan.
"Semoga mimpi besar dan kecintaan kita pada bumi nusantara senantiasa membara demi pembangunan sepanjang masa yang bukan sekedar pembangunan sekejap mata".
Profil Singkat PT SMI :
Katalis Pengembangan Infrastruktur Indonesia
PT Sarana Multi Infrastruktur (Persero) (PT SMI) adalah perusahaan pembiayaan infrastruktur yang didirikan pada 26 Februari 2009 sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dengan 100% kepemilikan saham oleh Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Keuangan Republik Indonesia.
PT SMI memainkan peran aktif dalam memfasilitasi pembiayaan infrastruktur, melakukan kegiatan pengembangan proyek dan melayani jasa konsultasi untuk proyek-proyek infrastruktur di Indonesia. Untuk mendapatkan informasi lebih lengkap, kunjungi website : http://www.ptsmi.co.id/
***Ditulis oleh Frieka Nursari, Assistant Program Divisi Partner Engagement
Kabar Lainnya
Ikut Terlibat
Ikut Iuran Publik
Bermitra dengan Kami
Jadi Pengajar Muda
Pintasan
Korps Pengajar Muda
Cerita Pengajar Muda