info@indonesiamengajar.org (021) 7221570 ID | EN

Bank Mandiri Turut Dukung Gerakan Indonesia Mengajar

26 Juni 2012

JAKARTA (26/6) -- Bank Mandiri menunjukkan salah satu komitmennya untuk memandirikan Indonesia melalui bidang pendidikan lewat dukungan kepada Gerakan Indonesia Mengajar. Komitmen itu diwujudkan dalam bentuk dukungan dalam pengiriman Pengajar Muda untuk mendampingi 18 sekolah dasar di Kabupaten Paser Provinsi Kalimantan Timur dan Kabupaten Fakfak Provinsi Papua Barat. 

Pada sambutan penyerahan dukungan dana kepada Ketua Yayasan Gerakan Indonesia Mengajar Anies Baswedan, Direktur Micro and Retail Banking Bank Mandiri Budi G. Sadikin mengatakan, pendidikan dasar adalah fondasi pembangunan masyarakat Indonesia. Bank Mandiri sebagai bagian dari bangsa Indonesia terpanggil untuk selalu mendukung kegiatan yang bertujuan membangun manusia Indonesia melalui pendidikan. 

Sementara itu, Anies menyambut dukungan Bank Mandiri kepada Gerakan Indoensia Mengajar. "Kami bahagia Bank Mandiri mendukung program Indonesia Mengajar, bersama-sama mengisi kemerdekaan dengan mencerdaskan bangsa,” kata Anies, Rabu 13 Juni 2012.

Acara penyerahan dukungan tersebut dilakukan bersamaan dengan rangkaian acara pelepasan ke-71 Pengajar Muda angkatan IV. Pada kesempatan ini, Budi G. Sadikin juga memberikan nasihat dan menceritakan pengalamannya kepada para Pengajar Muda. 

Melalui tiga pilar utama Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) yakni kemandirian komunitas, kemandirian edukasi dan kewirausahaan, serta fasilitas ramah lingkungan, Bank Mandiri tumbuh menjadi salah satu BUMN dalam bidang perbankan yang memiliki kepedulian terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat Indonesia.

Visi untuk meraih keberhasilan bisnis bersama dengan peningkatan kesejahteraan masyarakat Indonesia dibuktikan dengan melakukan berbagai kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) yang berfokus pada tercapainya masyarakat Indonesia yang mandiri.


Kabar Lainnya

Lihat Semua