71 Pemuda Resmi Dilantik jadi Pengajar Muda
10 Juni 2012Situ Lembang, 10 Juni 2012 - Sebanyak 71 Pengajar Muda resmi dilantik pada saat upacara penutupan jungle survival di Situ Lembang, Bandung. Sebagai salah satu bentuk pelatihan fisik dan mental, sekaligus penutup rangkaian materi pelatihan intensif, para Pengajar Muda mengikuti jungle survival yang diselenggarakan atas kerjasama dengan KOPASSUS.
Pelatihan ini dilaksanakan selama 5 hari, sejak 6 - 10 Juni 2012 di area pelatihan KOPASSUS di Situ Lembang. Para Pengajar Muda tidak hanya diberi materi seputar survival, tetapi juga mempraktikkannya di hutan kawasan Situ Lembang selama 3 hari 2 malam.
Pelatihan ini diberikan dengan maksud agar Pengajar Muda tidak hanya siap secara fisik, tetapi juga mental. Dengan pengalaman ini, diharapkan Pengajar Muda siap dengan tantangan yang akan mereka hadapi ketika di lokasi penempatan nanti.
Sebagai penutup dari jungle survival ini, para Pengajar Muda mengikuti upacara penutupan pelatihan sekaligus pelantikan resmi sebagai Pengajar Mud. Upacara yang dilaksanakan pada Minggu dini hari tersebut, berlangsung dengan khidmat dan mengharukan. Anies Baswedan selaku pembina upacara, menyampaikan pesan kepada para Pengajar Muda. Dengan pelantikan ini, Pengajar Muda resmi menyelesaikan proses persiapan keberangkatan.
Dengan bekal yang mereka peroleh selama pelatihan serta kreatifitas selama di lapangan, 71 Pengajar Muda siap untuk bertugas, ikut serta ambil bagian dalam mengemban amanah pemenuhan janji kemerdekaan; mencerdaskan kehidupan bangsa.
Para Pengajar Muda akan diberangkatkan ke lokasi penugasan di 10 kabupaten di 9 propinsi di seluruh Indonesia pada 15 - 16 Juni 2012. Adanya doa dan dukungan kita, dapat menguatkan mereka selama menjalankan tugas.
Kabar Lainnya
Ikut Terlibat
Ikut Iuran Publik
Bermitra dengan Kami
Jadi Pengajar Muda
Pintasan
Korps Pengajar Muda
Cerita Pengajar Muda