info@indonesiamengajar.org (021) 7221570 ID | EN

1.500 Buku untuk Paser; Sebuah Bakti Bagi Negeri

21 Mei 2012

Dalam rangka hari buku sedunia tanggal 23 Maret 2012 lalu, Pengajar Muda Kabupaten Paser menerima donasi 1.500 buku dari Serikat Karyawan PT Telkom Indonesia melalui program Bakti Bagi Negeri. Seluruh buku yang disumbangkan akan dibagikan ke sepuluh sekolah penempatan Pengajar Muda di Kabupaten Paser. Acara serah terima dilaksanakan di Balai Desa Rantau Panjang, Kecamatan Tana Paser, Kabupaten Paser.

Menurut Asep Mulyana, Sekjen Serikat Karyawan Telkom Indonesia, kegiatan donasi buku ini merupakan hasil ‘patungan’ karyawan Telkom di berbagai daerah di Indonesia. “Mereka menyisihkan penghasilan mereka melalui web portal Telkom, kemudian oleh relawan Bakti Bagi Negeri, donasi tersebut dibelanjakan buku dengan bekerja sama dengan penerbit yang bersangkutan,” jelasnya.  Buku-buku yang diberikan disesuaikan dengan kebutuhan sekolah-sekolah yang bersangkutan, “Sehingga diharapkan tepat sasaran dan lebih bermanfaat,” tukas Asep.

Buku untuk Paser ini merupakan kerjasama pertama program Bakti Bagi Negeri dengan Indonesia Menyala. Rencananya sebagai langkah awal, program Bakti Bagi Negeri diharapkan bisa menjangkau seluruh sekolah penempatan Pengajar Muda, walau tak menutup kemungkinan untuk menjangkau sekolah-sekolah lain yang membutuhkan.

“Target kami bisa mengumpulkan setengah juta buku,” tambah Asep. Saat ini, program Bakti Bagi Negeri dijalankan oleh puluhan relawan di seluruh Indonesia yang memiliki semangat tinggi untuk berkontribusi mewujudkan pendidikan Indonesia yang lebih baik.

Para relawan Serikat Karyawan Telkom yang berkesempatan datang langsung ke Kabupaten Paser dalam acara penyerahan donasi ini menyatakan harapan mereka melihat lebih banyak pihak yang mau turun langsung untuk berkontribusi memperbaiki pendidikan Indonesia serta mendukung langkah para Pengajar Muda menyalakan lilin pendidikan di Indonesia.

Pada acara yang dimeriahkan dengan penampilan murid-murid SDN 018 dan SDN 032 Tanah Grogot binaan Pengajar Muda tersebut, Bakti Bagi Negeri dan Serikat Karyawan Telkom juga menyumbangkan sepuluh buah rak buku bagi sekolah-sekolah yang dibina Pengajar Muda Paser.

*) Ditulis oleh Oktavina Q. Ayun, Pengajar Muda Kab. Paser


Kabar Lainnya

Lihat Semua