Lentera Banggai Edisi 1 Tahun 2015: Bangun Cita-Cita Anak Bangsa

RoisatulAzizah 9 Maret 2015

Setelah beberapa edisi telah terbit pada tahun pertama (2013) dan tahun kedua (2014). Tahun ini, Lentera Banggai kembali hadir. Bersama memajukan pendidikan Indonesia. Cuplikan editorial Lentera Banggai Edisi 1 Tahun 2015 dapat dibaca di bawah ini.

***

“Tak kenal maka tak sayang.”

Perkenalan adalah proses yang sudah kami lewati selama hampir tiga bulan penempatan di Kabupaten Banggai ini. Mulai dari kondisi geografis, bahasa daerah, karakteristik masyarakat, hingga perkembangan kemajuan pendidikannya. Perkenalan pulalah yang mengantarkan kami menyusun edisi perdana buletin Lentera di tahun 2015 ini untuk Anda.

Dalam kesempatan ini, kami, Pengajar Muda IX Banggai periode 2015-2016, hendak memperkenalkan diri. Selain itu, kami juga mengajak Anda? pembacaberkenalan (lagi) dengan visi misi dan arah perputaran roda Indonesia Mengajar, yang sudah memasuki tahun ketiganya bergerak memajukan pendidikan bersama masyarakat Kabupaten Banggai.

Cerita wujud nyata pergerakan itu akan Anda temukan dalam liputan kegiatan Kelas Inspirasi Banggai Laut dan penyelengaraan Babak Penyisihan Olimpiade Sains Kuark 2015. Mari berkenalan juga dengan sosok penggerak dari Banggai yang menggagas dan sukses menyelenggarakan Kelas Inspirasi perdana di Banggai Laut, Zainal Zaman.

***

Lentera Banggai hadir untuk menjadi jembatan komunikasi antaraktor pendidikan di Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah. Media yang digagas Pengajar Muda di Kabupaten Banggai ini diharapkan dapat bergulir secara mandiri di masa mendatang.

Lebih lanjut tentang cerita kolaborasi nan apik dalam kerumunan positif bertema ‘Bangun Cita-Cita Anak Bangsa’ dalam Lentera Banggai Edisi 1 Tahun 2015 lewat tautan ini. Selamat Menikmati.


Cerita Lainnya

Lihat Semua