Membaca Nyaman di Perpustakaan Sekolah

Anna Mahsusoh 27 Februari 2015

"Ketika guru kelas sedang izin untuk melaksanakan ibadah umroh, tidak berarti kami berhenti belajar. Guru kelas yang lain atau guru mata pelajaran seperti guru agama, guru bahasa inggris dan guru olaharaga secara bergantian mengajar kami di kelas. Jika ternyata ada tugas lain yang mengharuskan beliau tidak dapat mengajar kami, kami akan berkunjung ke perpustakaan dan membaca buku buku yang banyak gambarnya"

Kurang lebih seperti itulah curahan rasa yang tertulis di buku hariannya. Mereka selayaknya anak sekolah, akan senang sekali jika jam pelajaran kosong.  Senakal-nakalnya siswa disini, ketika jam kosong,dengan lugunya akan bertanya dulu jika mau jajan, "bu, boleh jajan ga?" jika bu guru atau pak guru bilang "tidak!!!" maka dengan sedikit cemberut tapi patuh, mereka berjalan ke kelasnya kembali.

Kini mereka tidak hanya mempunyai ruang kelas untuk tempat bermain jika jam kosong, melainkan tersedia perpustakaan yang nyaman. Perpustakaan SDN 2 Karang Makmur yang memang telah dibuka dari jam pertama,menjadi tempat pelarian mereka disela sela waktu yang mereka punya. mereka akan memilih dan memilah buku yang ada. Buku di perpustakaan sekolah memang tidak banyak, tapi sejauh ini cukup untuk menghabiskan waktu mereka. mereka lebih senang membaca buku bergambar dengan segala pose, tiduran, duduk di meja, bersembunyi di pojokan atau dengan berdiri.

 

tidak jarang beberapa anak akan bertengkar memperebutkan 1 buku yang akan mereka pinjam. di satu sisi, ini terlihat menyenangkan, antusias mereka meminjam buku begitu besar sampai harus penuh perjuangan dengan berebut dengan teman. akan tetapi di sisi lain, kami sadar bahwa memperbanyak dan memperkaya jenis buku di perpustakaan perlu diprioritaskan.

 


Cerita Lainnya

Lihat Semua