Muflihatul Khairiyah
Pengajar Muda XXVII - -Muflihatul Khairiyah yang biasa dipanggil dengan Khair, lahir di Ngawi pada Hari Pramuka. Bangku kuliah ia kenyam di Bursa Uludag University di Kota Bursa, Turkiye dengan jurusan Biologi bersama Beasiswa Turkiye Burslari. Di tahun pertamanya di Turki, ia mengikuti kelas bahasa sebelum memulai perkuliahan. Dalam 4 tahun masa belajarnya, ia aktif mengikuti Perhimpunan Pelajar Indonesia di Bursa. Di tahun 2021, ia berkesempatan mengalami pertukaran pelajar Erasmus selama satu semester di Adam Mickiewicz University di Poznan, Polandia.
Dalam prosesnya melihat Indonesia dari luar, ia merasa tidak benar-benar tahu tentang negerinya. Jawabannya untuk pertanyaan-pertanyaan yang diajukan kepadanya mengenai Indonesia membuatnya sadar betapa terdiskonesinya ia dengan tanah air. Setelah menyelesaikan pendidikan pada 2023 kemudian kembali ke Indonesia, ia bergabung dengan Gerakan Indonesia Mengajar sebagai usahanya untuk mengenal negerinya secara utuh dan memahami dinamikanya sampai ke akar rumput.
Ikut Terlibat
Ikut Iuran Publik
Bermitra dengan Kami
Jadi Pengajar Muda
Pintasan
Korps Pengajar Muda
Cerita Pengajar Muda