info@indonesiamengajar.org (021) 7221570 ID | EN

Iuran Publik Spesial Ramadan

7 Juni 2018

"Di tengah heningnya suasana desa dan saat itu aku di pelataran pustaka, nampak senter dan tiga sosok yang terus mendekat ke arahku. Mereka ialah Pandri, Topan, dan Adong (Nenek) Pandri. Nenek membawa beras di kantong plastik besar, dan memberikannya padaku. Nenek mengatakan bahwa beras tersebut wujud terima kasih karena telah mengajari cucunya baca tulis."

Aditya Erlangga, Pengajar Muda XV Kabupaten Aceh Singkil.

Jika nenek Pandri mau merelakan berasnya sebagai rasa terima kasih kepada Pengajar Muda karena telah mengajari cucunya baca tulis, sekarang giliran kamu #CariPahala dengan memberikan saldo Go-Pay kamu untuk ikut mengirimkan Pengajar Muda ke penjuru Indonesia, melalui Iuran Publik.

Kini Iuran Publik hadir lebih dekat dengan kamu! Hingga tanggal 15 Juni, para pengguna aplikasi Go-Jek bisa menggunakan saldo Go-Pay untuk iuran melalui menu Go-Tix, dengan nominal mulai dari 5 ribu hingga 100 ribu rupiah untuk sekali transaksi. Berikut cara ikut Iuran Publik melalui Go-Tix:

1. Masuk kedalam layanan GO-TIX yang ada pada aplikasi GO-JEK

2. Pilih tab “Events”

3. Temukan kategori “Ramadan Donation”

4. Pilih listing “Iuran Publik Indonesia Mengajar"

5. Pilih paket donasi

6. Lakukan pembayaran melalui GO-PAY, Bank Transfer dan Kartu Kredit*

7. E-mail konfirmasi akan dikirimkan ke e-mail yang terdaftar di aplikasi GO-JEK

Selain Go-Tix, Iuran Publik juga bisa dilakukan melalui Blibli.com (bit.ly/IMXBlibli), Bukalapak.com (bit.ly/IMXBukalapak), debit dan kredit (melalui website www.indonesiamengajar.org).

Mari temani mimpi anak Indonesia sambil #CariPahala!


Kabar Lainnya

Lihat Semua