Indonesia Mengajar - GFF Mileage Donation
26 Mei 2012Anggota GFF yang kami hormati,
Garuda Indonesia dan Gerakan Indonesia Mengajar mengucapkan terima kasih atas partisipasi Anda pada program donasi mileage 2011 yang telah menerbangkan 98 Pengajar Muda dari dan ke berbagai pelosok Indonesia.
Dukungan sepenuh hati dari Anda, meyakinkan kami bahwa misi mulia ini harus terus bergulir. Donasi tersebut telah membawa harapan baru bagi lebih dari 19.000 siswa SD di 140 Sekolah Dasar yang tersebar dari Aceh hingga Papua untuk meraih cita lebih tinggi. Mereka, para Pengajar Muda, tidak hanya menginspirasi, tetapi juga terinspirasi; mengajar, juga belajar bersama-sama masyarakat di sana.
Garuda Indonesia akan menerbangkan kembali para Pengajar Muda pada bulan Juni 2012 untuk bertemu dan mendampingi anak didiknya di 16 provinsi di seluruh Indonesia. Oleh karenanya, kami kembali mengundang Anda untuk ikut menjadi bagian dari usaha memajukan pendidikan Indonesia dengan mendonasikan GFF Mileage Anda.
Donasi dapat dilakukan dengan mengunduh dan mengisi formulir donasi mileage di tautan INI. Kemudian mengirimkannya melalui Fax ke: (021) 625-8119 atau email ke gff@garuda-indonesia.com.
Selalu ada cara untuk membangun optimisme di negeri ini. Kami percaya Anda adalah bagian dari gerakan ini.
Salam penuh optimisme,
Garuda Indonesia dan Indonesia Mengajar
“Mari donasikan GFF Mileage Anda untuk terbangkan Pengajar Muda, bertemu dengan anak didiknya di berbagai pelosok nusantara. Share your miles, earn the children smile”
*) Informasi lebih lanjut, klik website GFF atau hubungi GFF Center di (021) 625-8118 (office hours).
Kabar Lainnya
Ikut Terlibat
Ikut Iuran Publik
Bermitra dengan Kami
Jadi Pengajar Muda
Pintasan
Korps Pengajar Muda
Cerita Pengajar Muda