info@indonesiamengajar.org (021) 7221570

GinanjarUmmi Pratiwi

Pengajar Muda X

Ginanjar Ummi Pratiwi yang kerap disapa Tiwi lahir di Semarang dan merupakan anak bungsu dari tiga bersaudara. Perempuan yang menyukai seni fotografi ini menyelesaikan kuliah di Departemen Teknologi Industri Pertanian, Fakultas Teknologi Pertanian,  Intitut Pertanian Bogor (IPB).

Selama kuliah, Tiwi aktif di berbagai organisasi seperti Dewan Gedung Asrama TPB IPB, BEM Fakultas Teknologi Pertanian, dan Himpunan Teknologi Industri serta aktif menjadi asisten responsi mata kuliah Teknik Optimasi. Tidak hanya bergelut di bidang akademik dan organisasi, Tiwi yang memiliki jiwa petualang juga sering mengadakan dan mengikuti kegiatan yang menyatu dengan alam, seperti [hiking] dan [trekking]. Selain itu untuk menyalurkan hobinya, Tiwi juga pernah menjadi fotografer pada kegiatan Kelas Inspirasi Bogor 2.

Perempuan yang identik dengan menggantungkan kamera di pundaknya ini ingin membagi potret kehidupan pulau terselatan Indonesia kepada semua orang. Idealismenya tentang “Kerja bukan hanya untuk mencari uang, melainkan harus bermanfaat bagi banyak orang” membuat Tiwi yakin untuk menjadi seorang Pengajar Muda. Dengan bermodal keyakinan, kejujuran, dan keinginan untuk maju bersama, Tiwi berharap bisa ikut memajukan pendidikan di pelosok Indonesia melalui pengabdiannya di SDN Daepapan, Kabupaten Rote Ndao, Nusa Tenggara Timur

 
Cerita dari GinanjarUmmi Pratiwi

Lihat Cerita PM Lainnya